Powered by Blogger.
RSS

Perawatan Kulit untuk Anak

Hi Beautiful! Menurut Anda apakah anak kecil juga membutuhkan perawatan kulit? Penting untuk Anda ketahui bahwa kulit yang sehat, halus, dan bersih merupakan investasi masa depan yang tidak bisa didapatkan hanya waktu semalam saja. Untuk mendapatkannya perlu perawatan kulit yang tepat sejak dini. Perawatan kulit seperti apa yang aman dan tepat untuk diberikan pada anak kecil?Check this out!

Menurut American Academy of Dermatology, ada beberapa tip-tip perawatan kulit untuk anak agar mendapatkan kulit yang sehat, bersih, dan lembut. 
  • Gunakan sabun mandi khusus untuk anak . Sabun mandi anak diformulasikan khusus dengan komposisi yang melembutkan kulit dan fragrance-free. 
  • Untuk mencegah kekeringan pada kulit dan menjaga kelembaban kulit setelah mandi, oleskan pelembab secukupnya langsung setelah mandi
  • Tidak hanya orang dewasa yang memerlukan tabir surya dan berisiko terkena kanker kulit akibat paparan sinar UV. Lindungi kulit anak dari paparan sinar UV dengan tabir surya khusus untuk bayi atau anak. Pilih tabir surya yang mengandung broad spectrum SPF. Oleskan tabir surya setiap 2 jam sekali dan meskipun cuaca mendung tetap gunakan tabir surya.
  • Gunakan baju yang tertutup saat berpergian.
Ingat, hindari paparan sinar matahari terutama pada pukul 10 pagi sampai 2 siang. Apakah Anda setuju jika anak kecil juga membutuhkan perawatan kulit?

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment